Setelah melakukan penyelidikan selama sekitar delapan bulan, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya meningkatkan penanganan kasus tersebut ke tahap penyidikan, dan menetapkan tersangkanya pada pekan depan.
Ketua KPK Abraham Samad menyatakan, saat ini pihaknya belum bisa menetapkan tersangka kasus tersebut.
"Minggu depan," cetus Abraham di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (13/6/2012).
Kabar yang beredar, tersangka perdana kasus Hambalang ini adalah pejabat Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), lantaran pihak yang paling dekat dengan korupsi penganggaran proyek tersebut adalah kementerian pimpinan Andi Mallarangeng.
Namun, Abraham tak menjawab secara tegas saat dikonfirmasi mengenai kabar ini. Pimpinan KPK bersama jajarannya dijadwalkan melakukan gelar perkara (ekspose) Hambalang ini pada Jumat (15/6/2012) mendatang. (*)
TRIBUNNEWS
BERITA LAINNYA: